Home > Education > Political Marketing > Nihil Artis, Iklan Pilpres Dibintangi Anggota KPU

Nihil Artis, Iklan Pilpres Dibintangi Anggota KPU

Jakarta – Tidak seperti iklan Pemilihan Legislatif (Pileg) sebelumnya yang dibintangi beberapa selebritis, iklan sosialisasi Pemilihan Presiden (Pilpres) kali ini nihil selebritis. Anggota Komisi Pemilihan Umum (KPU) sendiri yang menyampaikan pesan contreng.

Jika iklan Pileg kemarin dibintangi artis komedi Nycta Gina dan Omesh, kali ini tidak ada selebritis yang terlibat.

Dalam iklan berdurasi 30 detik yang diputar di KPU, Jl Imam Bonjol, Menteng, Jakarta Pusat, Jumat (5/6/2009) itu tampak 3 anggota KPU, Andi Nurpati, Endang Sulastri dan Ketua KPU Abdul Hafiz Anshary.

Mereka mengenakan kaos berwarna salem, bertuliskan ‘8 Juli Datang ke TPS’. Kemudian Endang mengatakan,”Cukup satu kali contreng.”

Dan iklan itu ditutup dengan pernyataan Ketua KPU Abdul Hafiz Anshary. “Pemilih cerdas ikut pemilu,” kata Hafiz.

Sebelum penampilan ketiga anggota KPU itu, beberapa orang berpakaian adat dari seluruh Indonesia tampil dan mengajak masyarakat. “Ayo datang ke TPS, ayo ikut Pemilu tanggal 8 Juli.”

Menurut Endang, iklan ini dibuat dalam 2 versi. Namun sama tampilannya untuk media cetak, radio maupun elektronik.

“Iklan ini mulai tayang 7 Juni sampai 7 Juli 2009. Ditayangkan di 8 stasiun TV nasional dan radio. Jumlah penayangan iklannya memang tidak banyak, 640 spot,” jelas Endang.

Dalam iklan itu ada 3 poin yang ingin disampaikan dan ditekankan oleh KPU. Yaitu Pilpres tanggal 8 Juli, cara penandaan atau contreng yang sah hanya dilakukan 1 kali dan Pilpres yang wajib diikuti oleh masyarakat.

Source : Detik Pemilu

You may also like
Dicatut FUI dalam Iklan Dukung JK-Wiranto, PKS Protes & Minta Ralat
Wuih… Nilai Iklan Kampanye Pilpres Rp 3 Triliun
Kubu SBY: Iklan Pilpres Prabowo Menyesatkan
Iklan Politik dan Politik Ikon: Biaya Iklan Politik Tahun 2008 Rp 2,2 Triliun

Leave a Reply