Home > Education > Political Marketing > Parlok buat parnas tak dapat terapkan strategis nasional

Parlok buat parnas tak dapat terapkan strategis nasional

BANDA ACEH – Keikutsertaan partai lokal (parlok) pada Pemilu 2009 di Aceh, membuat partai nasional tidak dapat sepenuhnya menerapkan strategi pemenangan pemilu nasional yang telah ditancang sebelumnya.

“Karenanya, khusus untuk Aceh akan dicarikan formula baru yang tepat dan akurat dalam menata sukses Pemilu 2009 bagi PPP,” ucap Ketua Bidang OKK DPP PPP, Imron Pangkapi, kepada Waspada di Banda Aceh, Jumat (1/8).

Begitupun, menurut Imron, PPP tidak melihat parlok sebagai lawan, tapi justru sebagai mitra, sehingga terbuka ruang menjalin koalisi dan afiliasi dengan parlok.  “Sebab, bukankah pada hakekatnya PPP juga partai lokal yang berbasis nasional?,” dia balik bertanya.

Sementara Ketua LP2L PPP Aceh, Edwar M. Nur, menyebutkan, kehadiran Imron Pangkapi dan sejumlah unsur pengurus DPP PPP ke Banda Aceh adalah dalam rangka memberikan pengarahan pada Rakorwil Lajnah pemenangan Pemilu Legislatif (LP2L) PPP se-Aceh yang berlangsung 30-31 Juli lalu.

Menurut Edwar, Rakorwil yang diikuti seluruh LP2L di tingkat cabang se-Aceh, ini telah melahirkan terobosan besar, yakni mendorong kelompok muda mendapatkan porsi dominan dalam caleg PPP di semua tingkatan.

Untuk pemilu 2009, sebut dia, PPP Aceh menargetkan porsi 60 persen bagi para calon legislatif (caleg) kalangan muda berusia di bawah 45 tahun. “Harapannya, mereka mampu mewujudkan semangat perubahan yang diusung partai ini menuju PPP yang lebih dinamis dan moderat,” ungkap tokoh muda PPP Aceh ini.

Selain itu, kata dia, PPP harus mampu mencitrakan diri sebagai partai berbasis agama yang peduli pada setiap permasalahan yang dihadapi masyarakat, dekat dengan konstituen dan mengedepankan akhlakul karimah dalam setiap aktivitas.

“Kita juga bersepakat tujuan utama Pemilu bagi PPP adalah untuk terciptanya sistem demokrasi yang sehat dan berorientasi sepenuhnya pada pencapaian kemakmuran dan kesejahteraan umat,” demikian Edwar M. Nur.

Selain membahas mengenai strategi pemenangan Pemilu, Rakorwil juga menginvetarisir segala permasalahan yang dihadapi PPP di seluruh Aceh dalam menghadapi Pemilu 2009. Rakorwil ini juga diisi materi dari KIP tentang UU Pemilu dan peraturan-peraturan KPU lainnya.(b07)

Source : Harian Waspada

You may also like
Sikapi Pemilu Dengan Arif
Kader Partai SIRA Diminta Bersikap Bijak: Caleg PRA Teken Kontrak Politik
Dana verifikasi parlok tak jelas
KPA Lansir Temuan Black Campaign

Leave a Reply