Home > Education > Political Marketing > PPP Aceh Bahas Peluang di Pemilu 2009

PPP Aceh Bahas Peluang di Pemilu 2009

BANDA ACEH – Ratusan pimpinan dan pengurus Partai Persatuan Pembangunan (PPP) dari seluruh Aceh, dijadwalkan akan menghadiri Musyawarah Kerja Wilayah (Mukerwil) yang akan dilaksanakan selama dua hari (25-27/7), di Hotel The Pade‘, Banda Aceh. Dalam kegiatan yang rencananya akan dibuka oleh Ketua Umum DPP PPP, Suryadharma Ali, Jumat (25/7) hari ini, para pimpinan PPP se-Aceh akan membahas berbagai persoalan dan peluang partai berlambang Ka‘bah itu dalam Pemilu 2009 di Aceh.

“Dalam Mukerwil akan dibicarakan kondisi riil di lapangan, tentang peluang PPP, juga kemungkinan koalisi dengan partai lokal. Kami tidak menganggap bahwa kehadiran Parlok di Aceh itu sebagai lawan. Tapi sebaliknya sebagai mitra untuk bersanding dengan tujuan untuk kesejahteraan dan keadilan masyarakat Aceh,” kata Ketua DPW PPP Aceh, Tgk Faisal Amin, dalam konferensi pers di Kantor DPW PPP Aceh, Lamdingin, Banda Aceh, Kamis (24/7).

Faisal yang didampingi Wakil Ketua DPW, Tgk Amri M Ali, Ketua Lembaga Pemenangan Pemilu Legislatif (LP2L), Edwar M Nur, dan Ketua Panitia Mukerwil, Basrun M Yusuf mengatakan, kehadiran partai lokal di Aceh merupakan buah dari perjuangan semua elemen masyarakat Aceh, termasuk partai politik, sehingga harus tetap dijadikan mitra.

“Saya pikir semua partai politik didirikan dengan tujuan yang sama, yaitu untuk memperjuangkan aspirasi masyarakat. Jadi sangat salah jika ada pihak-pihak yang beranggapan bahwa kehadiran parlok itu akan mengancam partai politik yang telah lebih dulu ada. Kita membuka diri bagi parlok yang ingin berafiliasi dengan kami,” kata dia. Namun, Faisal Amin mengatakan hingga kini belum ada parlok yang menyatakan secara tertulis bergabung dengan PPP.

Ketika ditanya target meraih suara pada Pemilu 2009, ia menjelaskan PPP berharap bisa merebut sekitar 25 persen suara. “Itu target suara bisa kita dapat untuk tingkat nasional (DPR RI) dari Aceh,” ujarnya.

Sementara Ketua Lajnah Pemenangan Pemilu PPP, Edwar M Nur, menyatakan pihaknya sangat berharap agar pelaksanaan pemilu legislatif 2009 di Aceh bisa terlaksana sesuai harapan masyarakat yakni aman, jujur dan adil. PPP, kata Edwar, akan berupaya mendorong Pemerintah Aceh, penyelenggara Pemilu (Komisi Independen Pemilu/KIP), aparat kepolisian, dan partai politik peserta pemilu 2009, untuk mendeklarasikan komitmen pemilu damai di Aceh. “Kita akan mendorong kelahiran sebuah kaukus damai, sehingga dapat memberi ketentraman kepada masyarakat. Bila perlu setiap bulan seluruh komponen duduk bersama menyelesaikan berbagai permasalahan sehingga masyarakat tidak merasa khawatir akan terjadi konflik dalam Pemilu 2009,” ujar Edwar.(nal)

Source : Serambi Indonesia

You may also like
Arie Sudjito: PKS Partai Dakwah yang Krisis Etika
Protes Putusan MK, Caleg Dinilai Takut Bersaing
PKS Dinilai Progresif dalam Melangkah
Parpol Baru tidak Miliki Format Kaderisasi yang Baik

Leave a Reply