Home > Education > Political Marketing > Seluruh Parpol Resmi Daftarkan Caleg ke KPUD Sumut

Seluruh Parpol Resmi Daftarkan Caleg ke KPUD Sumut

Medan – Seluruh partai politik (parpol) di Sumatera Utara (Sumut) secara resmi telah mendaftarkan calon legislatifnya (caleg) ke Komisi Pemilihan Umum Daerah (KPUD) Sumut. Pendaftaran terakhir dilakukan pada Rabu (20/8/2008) dinihari.

Penutupan pendaftaran itu meleset beberapa jam dibanding rencana penutupan pendaftaran pada Selasa (19/8/2008) pukul 24.00 WIB. Molornya waktu karena sejumlah partai mendaftarkan calegnya menjelang batas waktu yang telah ditentukan.

Ketua KPUD Sumut Irham Buana Nasution mengatakan, hasil pendataan terakhir, secara keseluruhan parpol peserta Pemilu 2009 sudah mendaftarkan seluruh calon legislatif. Namun beberapa parpol memiliki masalah, di antaranya dualisme kepengurusan.

“Ada enam parpol yang memiliki dualisme kepemimpinan dan dualisme pencalonan legislatif. Untuk itu, KPUD Sumut akan melakukan klarifikasi dan verifikasi keabsahan kepengurusan parpol yang bermasalah, termasuk calegnya,” kata Irham Buana kepada wartawan di Kantor KPUD Sumut, Jl. Perintis Kemerdekaan, Medan, Rabu dinihari.

Dari enam parpol yang memiliki dualisme kepengurusan itu, tiga di antaranya Partai Kebangkitan Bangsa (PKB), Partai Penegak Demokrasi Indonesia (PPDI), dan Partai Kedaulatan. Berkaitan dengan masalah ini, rencananya KPUD Sumut akan melakukan klarifikasi ke KPU Pusat, serta dewan pimpinan pusat parpol yang bersangkutan untuk menentukan kepengurusan mana yang diakui keabsahannya.

“Paling lama lusa, KPUD Sumut sudah melakukan klarifikasi ke pusat,” ujar Irham.

Selain masalah dualisme, ternyata seluruh parpol yang mendaftarkan calegnya, tidak satu pun parpol yang berhasil melengkapi secara sempurna berkas-berkas sebagaiamana ditentukan dalam syarat caleg. Untuk persoalan ini, ada rentang waktu untuk perbaikan dan penyempurnaan berkas persyaratan.(rul/anw)

Source : detik.com

You may also like
Parpol Masih Cenderung Marjinalkan Perempuan
Politikus Indonesia Banyak “Kelas Bawah”
Kader Parpol: PDP dan Partai Barnas Gerogoti Demokrat
Pengumuman Tanpa Dilengkapi Foto Caleg

Leave a Reply